Resep Sosis Gulung Mie

Resep Sosis Gulung Mie

Resep Sosis Gulung Mie

Mie memang makanan instan yang disukai semua orang, sosis juga tidak kalah populer. Resep ini kreasikan mie instan dengan sosis, anak-anak anda pasti suka. Berikut ini resepnya.

Bahan-bahan:

- 1 bungkus mi instan rasa ayam
- 6 buah sosis sapi, potong 2 atau 3 bagian, kerat kiri dan kanannya
- 50 gram mayones
- 1 sendok teh saus tomat
- 1/2 sendok teh susu kental manis sedikit
- 50 gram keju cheddar parut, untuk taburan

Cara membuat:

- Rebus mi instan sampai matang. Angkat dan tiriskan.
- Tambahkan setengah bagian bumbu mi instan yang kering. Aduk rata.
- Ambil satu buah sosis. Lilitkan dengan mi.
- Goreng dengan minyak yang dipanaskan di atas api sedang sampai matang.
- Campur mayones dengan saus tomat dan susu kental manis. Aduk rata.
- Sajikan dengan coretan mayones dan taburan keju parut.

Untuk 4 porsi

(rsn-onvsoff)

Related News

Post Comment

Tidak ada komentar:

Leave a Reply