Resep Telur Puyuh Cabai Hijau

Resep Telur Puyuh Cabai Hijau

Resep Telur Puyuh Cabai Hijau

Telur puyuh tinggi protein baik untuk pertumbuhan buah hati Anda. Telur puyuh cabai hijau bisa jadi variasi sajian makan siang atau makan malam anda bersama keluarga. Berikut ini resepnya.

Bahan-bahan:

- 30 butir telur puyuh rebus, digoreng berkulit
- 1 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas, dimemarkan
- 3 buah tomat hijau, dipotong-potong
- 1/2 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh gula pasir
- 50 ml air
- 4 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu Tumbuk Kasar:

- 6 butir bawang merah
- 5 buah cabai hijau keriting
- 5 buah cabai hijau besar

Cara membuat:

- Panaskan minyak. Tumis bumbu tumbuk kasar, daun salam, dan lengkuas sampai harum.
- Tambahkan tomat. Aduk sampai layu.
- Masukkan telur puyuh, garam, dan gula pasir. Aduk rata.
- Tuang air. Masak sampai matang.

Untuk 7 porsi

(rsn-onvsoff)

Related News

Post Comment

Tidak ada komentar:

Leave a Reply