Resep Rujak Juhi
Rujak Juhi merupakan kuliner asli betawi yang harus kita lestarikan. Belakangan ini sangat sulit ditemukan penjual rujak juhi, apa lagi yang masih menjaga cita rasa dan keaslian resep rujak juhi. Nah, jika anda salah satu orang yang merindukan kuliner ini, anda dapat membuatnya sendiri di rumah.
Bahan:
250 gr mi kuning, seduh air mendidih, angkat, tiriskan
1 bh tahu putih goreng hingga kuning
1 bh kentang, kukus, kupas, goreng
150 gr juhi, rendam air panas, bakar hingga kering, memarkan lalu suwir-suwir
100 gr mentimun, iris tipis
100 gr daun selada
krupuk mie
Sambal kacang:
250 gr kacang tanah, goreng
6 bh cabai merah, goreng
4 bh cabai rawit, goreng
2 siung bawang putih, goreng
1 sdm cuka
100 gr gula pasir
1 sdt garam
150 ml air matang
Cara membuat rujak juhi:
- Siapkan semua bahan.
- Bumbu: haluskan kacang tanah, campur dengan bumbu halus, tambahkan cuka, gula, garam dan air, aduk hingga semua bahan larut.
- Menghidangkannya: siapkan piring saji, taruh daun selada, mi, tahu, kentang, timun dan juhi. Tuang bumbu di atasnya, beri emping. Sajikan.
Untuk 5 porsi rujak juhi
(rsn-onvsoff)
Post Comment
Tidak ada komentar: