Pemblokiran Logo Apple di Olimpiade, Ini Kata Samsung


Pemblokiran Logo Apple di Olimpiade, Ini Kata Samsung

ONVSOFF.com - Samsung membatah kabarkan beredar dimana selaku sponsor utama Samsung meminta para atlet peserta Olimpiade musim dingin di Sochi, Rusia, menutup logo merek selain Samsung dalam perangkat mereka, saat dilangsungkannya upacara pembukaan.

Kabar tersebut muncul dari situs Bluewin asal Swiss, dimana atlet-atletnya turut serta dalam Olimpiade Sochi. Namun belakangan, berita tersbeut dibantah oleh Samsung.

Harian berbahasa Inggris, The Guardian pada Kamis (6/2/2014), memberitakan bahwa Samsung membantah pelarangan logo selain Samsung dalam upacara pembukaan Olimpiade SOchi.

Seorang juru bicara Samsung mengatakan, "Samsung tidak meminta atlit peserta Olimpiade musim dingin, Sochi 2014 untuk melakukannya (menutup logo selain Samsung), semua pemasaran iklan dalam pertandingan diawasi langsung oleh International Olympic Committee (IOC) dan Samsung tidak ikut dalam pengambilan keputusan terkait branding suatu produk yang digunakan para atlet."

Sementara pihak IOC juga mengeluarkan pernyataan yang menyangkal. "Tidak benar, atlet bebas menggunakan perangkat apa saja saat upacara pembukaan," begitu tulis pernyataan resmi IOC.

Samsung sebelumnya telah membagi-bagikan perangkat phablet Galaxy Note 3 ke dalam goody bag atlet. IOC menyebut Galaxy Note 3 sebagai "Smartphone resmi Olimpiade."

Selain agar digunakan untuk mengabadikan momen, dalam phablet tersebut juga terdapat informasi tentang kompetisi dan logistik selama Olimpiade yang dibutuhkan para atlit.

Namun IOC juga memberitahukan agar semua rekaman video atau audio yang dibuat selama event, kompetisi, atau aktifitas lain dalam venue, termasuk kampung atlet, agar tidak diunggah atau dibagikan melalui website, blog, dan semua jenis platform media sosial.(kmps)

Related News

1 komentar: