" 8 Tahun Koma " Ariel Sharon Meninggal Dunia

Ariel Sharon
" 8 Tahun Koma " Ariel Sharon Meninggal Dunia

ON VS OFF - Ariel Sharon, yang tutup usia Sabtu (11/1) waktu setempat, merupakan salah satu tokoh kontroversial. Ia tewas setelah, delapan tahun tak pernah sadarkan diri dan terus bertahan melawan penyakit yang dideritanya.

Sharon merupakan tokoh kesayangan sayap kanan Israel. Ia terkenal gigih memperjuangkan pemukiman Yahudi di wilayah yang diduduki Israel setelah perang Timur Tengah 1967.

Dunia Arab mencercanya karena dianggap mendalangi invasi tahun 1982 di Libanon. Saat itu Israel bersama sekutu membantai warga Palestina di dua kamp pengungsian di Libanon.

"Sharon meninggal dunia pada usia 85 tahun setelah berada dalam keadaan koma selama delapan tahun," Demikian tulis BBC, 11 Januari 2014.

Ariel Sharon mengalami serangan stroke pada 2005 dan 2006 di tengah puncak kekuasaan politiknya.

Sejak serangan itu ia berada dalam keadaan koma.

Kondisinya belakangan dinyatakan sangat kritis sebelum dinyatakan meninggal, pada Sabtu (11/01).

Ariel Sharon dirawat di Pusat Medis Sheba di luar kota Tel Aviv.

Seperti dikutip The Times of Israel, Sabtu (11/1), tim dokter menyatakan mantan pembantai umat muslim Palestina ini, mengalami gagal ginjal dan infeksi darah.

"Jiwa dia sudah kritis, nyawanya terancam," kata para dokter di rumah sakit Sheba Medical Center tempat Sharon dirawat.

Pada Kamis lalu, tim dokter yang merawat mantan perdana menteri itu mengatakan bahwa kondisinya memburuk setelah sejumlah organ penting gagal berfungsi. Mantan jenderal dan tokoh sayap kanan ini menjabat sebagai perdana menteri Israel pada 2001.

Related News

2 komentar: